Allah Is My GOD, Islam Is My Religion, Muhammad Is My Prophet, Quran Is My Book. Alhamdulillah

Minggu, 15 Mei 2011

Jika mereka Tahu dan Mengerti




Jika Mereka Tahu dan Mengerti


Pada dasarnya agama adalah keyakinan. Keyakinan adalah kesadaran yang dilandasi pengalaman batin atas kebenaran yang berjalan seiring irama waktu. Orang mengaku beragama berarti dia melaksanakan apa yang diyakininya atas dasar kebenaran yang dilihatnya keseharian. Jadi keyakinan tidak bisa dipaksakan. Kalaupun dipaksakan hasilnya adalah keterpaksaan yang sifatnya sementara, dan pada saat yang bersangkutan menemukan kebenaran, maka akan balik kembali sesuai keyakinannya, dan sesuai dengan pilihannya. Sesuai fitrah manusia, orang akan selalu memilih kebenaran. Karena yang benar dan yang salah tentu sangat jelas perbedaannya (harus obyektif dan ikhlas).  Islam merupakan salah satu agama di dunia ini yang mempunyai pengikut yang sangat banyak terutama di negera Indonesia yang merupakan penduduk islam terbesar di dunia. Agama isalam di bawa oleh nabi besar Muhammad SAW Yang lahir di Bumi Arab.  Ia merupakan nabi terakhir yang di utus oleh Allah swt. Lihat perkembangan islam yang di awali dengan perjuangan dari seorang hingga menjadi dua, tiga, empat hingga akhirnya sampai mendunia.  Nabi muhmaad adalah manusia biasa yang sama seperti kita namun ia memiliki kelebihan yang tidak ada pada manusia lain. Dan merupakan orang yang paling berpengaruh nomor satu di Dunia ini.
Islam tidak pernah memaksa orang untuk masuk ajarannya dengan keadaan paksaan namun jika orang sudah menyatakan islam maka ia wajib untuk mengikuti ajaran yang diterapkan dalam islam.

alquran dan alhadist merupakan pedoman hidup orang islam. Jika kita berpegang pada kedua hal tersebut maka hidup kita akan terarah dengan baik. Kerna isi keduanya sudah cukup komplit untuk dijadikan pedoman hidup didunia. Dimana alquran tidak akan pernah berubah sedikitpun dari mulai di turunkan sampai sekarang bahkan sampai dunia ini akan kiamat nanti satu titikpun tidak akan berubah. Isi alquran dijadikan sebagai pedoman hidup manusia khususnya orang islam kerna semau masalah hidup ada dibahas bahkan sebelum ada kasusnyapun ada pada kita sudah terlelebih dahulu dibahas dalam alqur`an asal kita mau untuk iqra.

Jika mereka tahu dan mengerti mereka yang non muslim pasti akan memeluk agama islam. Namun kita tidak bisa untuk memaksa memeluknya kerna memang tidak ada paksaan.  Lalu bagaimana mereka mangatakan islam pada saat ini dikait kaitkan denan aksi teroris salama ini.  Adakah dalam ajaran islam yang mengajarkan bahwa islam harus memerangi dan menjadi terror bagi pemeluk agama lain ???
Jawabannya tentu tidak
kerna dalam alquran tidak satu ayatpun yang menyatakan hal tersebut. Jadi aksi terror yang selama ini di kaitkan dengan ajaran islam itu salah. Islam tidak dibenarkan untuk mencari musuh kecualai mereka sudah datang sebagai  musuh dan memerangi islam (kafir harby)

Islam itu logika dan terbuka
Bagitu banyak orang ilmuan yang sudah memeluk agam islam ketika mengetahui bahwa islam itu memang agama petunjuk kerna ia sudah mendapat hidayah. Sebagai contoh bacalah kisah berikut.

Mukjizat al-Quran membuat seorang ilmuwan Amerika masuk Islam
Ketika lafad Allah terdengar, getaran di atas suara berubah menjadi gelombang elektrik optik yang dapat ditangkap oleh monitor. Mukjizat ini membuat seorang ilmuwan terkenal Amerika memilih masuk Islam.
Dilaporkan bahwa sebuah tim ilmuwan dari Amerika menemukan bahwa sebagian dari tumbuh-tumbuhan khatulistiwa mengeluarkan frekuensi di atas suara. Dan  itu hanya dapat ditangkap oleh perangkat canggih.
Para ilmuwan ini selama tiga tahun melakukan penelitian dan melihat fenomena seperti ini membuat mereka sangat terheran-heran. Mereka menemukan bahwa getaran di atas suara ini dapat diubah menjadi gelombang elektrik optik dan lebih dari seratus kali persekon berulang-ulang.
Tim ini kemudian membuktikan penemuan mereka di hadapan sebuah tim peneliti Inggris. Kebetulan dalam tim itu ada seorang yang beragama Islam. Ia keturunan India.
Setelah melakukan uji coba selama lima hari, ilmuwan Inggris juga menjadi terkagum-kagum dengan apa yang mereka lihat. Namun, ilmuwan muslim ini mengatakan bahwa hal ini sudah diyakini oleh kaum muslimin sejak 1400 tahun yang lalu. Mereka yang mendengar ucapan itu memintanya untuk lebih jauh menjelaskan masalah yang disebutnya. Ia kemudian membaca ayat yang berbunyi: “Dan tak ada suatu pun melainkan bertasbih dengan memuji- Nya, tetapi kamu sekalian tidak mengerti tasbih mereka. Sesungguhnya Dia adalah Maha Penyantun lagi Maha Pengampun” (Isra’: 44).
Prof. William Brown, pimpinan tim peneliti itu akhirnya mengajak ilmuwan Islam itu untuk berbicara lebih banyak tentang Islam. Setelah dijelaskan tentang Islam dan diberi hadiah sebuah all-Quran yang dilengkapi dengan tafsirnya dalam bahasa Inggris, ia kemudian mengucapkan syahadat.[infosyiah]

15 Februari 2010

ILMUWAN FISIKA UKRAINA MASUK ISLAM

Demitri Bolykov, sorang ahli fisika yang sangat mengendrungi kajian serta riset-riset ilmiah, ia mengatakan bahwa pintu masuk keislamannya adalah fisika. Sungguh suatu yang sangat ilmiah , bangaimanakah fisika bisa mendorang Demitri Bolyakov masuk Islam.

Demitri mengatakan bahwa ia tergabung dalam sebuah penelitian ilmiah yang dipimpin oleh Prof.Nicolai Kosinikov, salah seorang pakar dalm bidang fisika. Mereka sedang dalam sebua penelitian terhadap sebuah sempel yang diuji di laboratorium untuk mempelajari sebuah teori moderen yang menjelaskan tentang perputaran bumi dan porosnya. Mereka berhasil menetapkan teori tersebut. Akan tetapi Dimetri mengetahui bahwasanya diriwayatkan dalam sebuah hadis dari nabi saw yang diketahui umat Islam, bahkan termasuk inti akidah mereka yang menguatkan keharusan teori tersebut da sesuai dengan hasil yang dicapainya. Demitri meras yakin bahwa pengetahuan seperti ini, yang umurnya lebih dari 1.400 tahun yang lalu sumber satu-satunya yang mungkin hanyalah pencipta alam semesta ini. Teori yang dikemukan oleh Prof. Kosinov merupakan teori yang paling baru dan paling berani dalam menfsirakan fenomena perputaran bumi pada porosnya. Kelompok peneliti ini merancang sebuah sempel berupa bola yang diisi penuh dengan papan tipis dari logam yang dilelehkan , ditempatkan pada badan are magnit yan terbentuk dari elektroda yang saling berlawanan arus. Ketika arus listrik berjalan pada dua elektroda tersebut maka menimbulkan gaya magnet dan bola yang dipenuhi papan tipis dari logam tersebut mulai berputar pada porosnya fenomena ini dinamakan “Gerak Integral Elektro Magno-Dinamika”. gerak ini pad substansinya aktivitas perputaran bumi pada porosnya.

Pada tingkat realita dialam ini, daya mataghari merupakan “kekuatan penggerak yang bisa melahirkan area magnet yang bisa mendorong bumi untuk berputar pada porosnya. Kemudian gerak perputaran bumi ini dalam hal cepat atau lambatnya seiring dengan daya insensitas daya matahari. Atas dasar ini pula posisi dan arah kutub utara bergantung.

Telah diadakan penelitian bahwa kutub magnet bumi hingga tahun 1970 bergerak dengan kecepatan tidak lebih dari 10 km dalam setahun, akan tetapi pada tahun-tahun terakhir ini kecepatan tersebut bertambah hingga 40km dalam setahun, bahkan pada tahun 2001 kutub magnet bumi bergeser dari tempatnya hingga mencapai jarak 200 km dalam sekali gerak.ini berarti bumi dengan pengaruh daya magnet tersebut mengakibatkan dua kutub magnet bergantian tempat. Artinya bahwa “Gerak”perputaran bumi akan mengarah pada arah yang berlawanan. Ketiak itu matahari akan terbit (keluar ) dari Barat !!!.

Ilmu pengetahuan dan informasi seperti ini tidak didapati Demitri dalam buku-buku atau didengar dari manapun, akan tetapi ia memperoleh kesimpulan tersebut dari hasil riset dan percobaan serta penelitian. Ketika ia menelaah kitab-kitab samawi lintas agama, ia tidak mendapatkan satupun petunjuk kepada informasi tersebut selain dari Islam. Ia medapat informasi tersebut dari sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Abu Huarirah bahwasanya Rasulullah saw bersabda” Siapa yang bertaubat sebelum matahari terbit dari Barat, maka Allah akan menerima Taubatnya.” (dari kitab Islam wa Qishshah, Muhama
d Bayumi )

Seorang ilmuwan dari Inggris Fard Ghayum, Guru Besar Universitas London mengatakan,
”Al Qur’an adalah kitab mendunia yang memiliki keistimewaan sastra yang tinggi, yang terjemahnya saja tidak bisa mewakili tingginya sastra aslinya. Karena lagunya berirama khusus, keindahannya mengagumkan, dan pengaruhnya yang luar bisa terhadap yang mendengarkan. Banyak kaum nashrani Arab yang terpengaruh gaya bahasa dan sastranya. Begitu juga kaum orientalis, banyak di antara mereka yang menerima Al Qur’an. Ketika dibacakan Al Qur’an, kami orang-orang Nashrani terpengaruh, laksana sihir yang menembus jiwa kami, kami merasakan ungakapnnya yang indah, hukumnya yang orisinil. Keistimewaan seperti ini yang menjadikan seseorang merasa terpuaskan, dan bahwa Al Qur’an tidak mungkin ada yang mampu menandinginya.”

Masih banyak lagi kisah-kisah tentang yang membuat orang-orang non islam yang masuk islam setelah ia mempelajarinya kerna benar.



Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Entri Populer